Kita Tersandung, Jatuh, dan Bangkit


    Saat mata melek pada pagi hari, segala ragam aktifitas kehidupan siap kita jalani. Hembusan napas pertama, harum kopi panas, dan koran pagi adalah sarat makna untuk memulai aktifitas. 

    Sepintas hal yang sepele, namun sangat menyenangkan dapat menggali dan meraih kebahagiaan dari hal-hal kecil yang sederhana tersebut. Saya meyakini, apapun dalam hidup ini dapat memberi kita pelajaran, bahkan dari benda mati sekalipun. 

    Setiap manusia adalah individu yang unik. Baik keunikan ragawi maupun keunikan sifat batin. Filusf Jerman, Jeremy Bentham menegaskan manusia memiliki kehendak bebas (Human Free Will) dalam menentukan pilihannya sendiri. Dengan mengakui kehendak bebas, berarti ada kesengajaan, dan kesengajaan menjadi dasar penilaian dalam kehidupan. Oleh karena itu risiko pun harus ditanggung sendiri. 

    Setiap manusia harus mengambil tanggung jawab. Kadang kala jalan ideal yang kita pilih sering kali merupakan jalan yang sepi, tidak mulus, dan berkelok-kelok. Seburuk apapun jalan yang kita tempuh, tidak perlu kita menyesali. Kalau kita menjalaninya dengan ikhlas dan rasa syukur, saya yakin suatu saat jalan itu akan berakhir pada satu tujuan. 

    Perlawanan terhadap rutinitas umum itu terkadang indah, perlawanan manusia dari gerakan minoritas masih percaya mengubah kehidupan kita jadi lebih baik. Kehidupan adalah suatu laboratorium tantangan. Permasalahan akan mengalir dari waktu ke waktu. Dan bertahan dalam hidup yang keras tersebut adalah suatu yang harus. Meminjam kutipan Friedrizh Nietzche "What doesn't kill me make me stronger'. 

    Karena pada saat kita sudah mulai putus harapan dan tak bisa lagi memaknai hidup dengan hati dan logika, kita akan terjebak dalam sebuah kehampaan. Akhirnya kita pun menjadi manusia modern yang tak peka, tak beradab, dan anti sosial. 

    Hidup terkadang begitu berat. Masalah selalu selesai dan kemudian datang lagi. Tapi ketakutan-ketakutan seperti ini tidak ada artinya dibandingkan dengan kepuasan yang didapatkan karena kita berhasil melaluinya dengan pengalaman batin yang tak ternilai. Seperti yang diucapan Tom Cruise dalam film The Last Samurai, "Manusia harus terus berusaha hingga takdirnya terungkap". 

    Manusia dan kehidupan kita selalu diwarnai kejadian tak terduga. Namun selalu nikmat. Bukankah Tuhan selalu hadir lewat keluarga, sahabat, dan semua orang yang terketuk hatinya untuk saling berbagi. 

    Kita tersandung, jatuh, dan juga bangkit. 

    Salam hangat.

     

     

     

     

     

    Komentar

    Postingan populer dari blog ini

    Setelah Balapan, Konser Keren Lenny Kravitz (10)

    Mencermati Teori Werner Menski: Triangular Concept of Legal Pluralism

    Perjalanan Seru dari Makassar ke Jogja